Elfahri Adha Dipercaya Nahkodai Kegiatan STQ, Ini Penjelasannya

Jumat, 25 Oktober 2019

Fhoto Saat Acara Pembukaan STQ di Kelurahan Sekar Mawar, Air Molek

PELITARIAU, Inhu - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Kecamatan Tahun 2020 memang lama lagi waktunya tetapi untuk mempersiapkan Qori dan Qoriah yang handal dari Kelurahan Sekar Mawar, Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Inhu, Riau telah disiapkan dengan di Gelar Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat Kelurahan, Kamis (24/10/2019).

Ketua Panitia STQ Kel Sekar Mawar, Elpahri Adha S Sos MH, saat pembukaan kegiatan STQ mengatakan bahwa dia genap 11 bulan sampai saat ini di amanahkan masyarakat Kel Sekar Mawar menjadi ketua atau pengurus STQ kelurahan sekar mawar, sama diketahui di Kabupaten Inhu yang ada STQ ini baru lah kelurahan sekar mawar.

Muda-mudaan kegiatan ini tidak hanya sekedar akan menghadapi MTQ, tapi dapat membina mental anak-anak kita dan juga orang tua "Sekarang ini banyak kita lihat, kita dengar, anak-anak berani melawan pada orang tua dan guru itu akibat mental anak tersebut yang kurang baik," ucapnya.

Kegiatan STQ pada tahun 2019 ini di ikut 40 perserta dan semua adalah anak-anak dari Kelurahan Sekar Mawar. acara STQ ini dilaksanakan selama 3 hari.

"Selain itu, kami atas nama warga kelurahan sekar mawar siap menjadi tuan rumah MTQ Tingkat Kecamatan tahun 2020," harap Ketua PMI Pasirpenyu itu.

Sementara Lurah Sekar Mawar, Zulkifi S.Sos dalam sambutannya menyampaikan," Atas nama pemerintahan kelurahan sekar mawar saya mengucapkan terimakasih kepada pengurus STQ yang telah melaksanakan kegiatan ini.

STQ ini merupakan tonggak untuk kemajuan anak-anak kita dalam menseleksi bibit-bibit yang ada di kelurahan sekar mawar untuk yang akan datang.

Muda-mudaan dengan adanya seleksi ini kita dapat bibit Qori dan Qoriah yang unggul untuk menghadapi MTQ baik Tingkat Kecamatan, Kabupaten, Provinsi serta ke Tingkat Nasional.

Selanjutnya Camat Pasir Penyu Bambang Indramawan juga menyampaikan kali pertama saya ucapkan apresiasi kepada masyarakat sekar mawar yang telah melaksanakan kegiatan STQ ini dan saya yakin tidak semua desa dan kelurahan melaksanakannya. dan yang di sampaikan oleh ketua STQ tadi bahwa di Inhu baru di sekar mawar yang ada STQ ini sangat luar biasa sekali.

Sambung Camat sudah saatnya Desa dan Kelurahan membangun Mental Fisik kepada anak anak agar mau mendalami apa yang terkandung dalam Alqurannulkarim dengan menggelar STQ, jangan lalai silahkan di sibuk dengan melakukan pembangunan pisik dan jangan lupa membangunan mental di pasir penyu "Kata Bambang baru satu desa yang melaksanakan kegiatan seperti ini yakni desa Candi Rejo," jelasnya.

Turut hadir dalam acara STQ, Camat Pasir Penyu, Bambang Indramawan, Lurah Sekar Mawar, Zulkifli SSos, Humas CDO PT TPP Hadi Sukoco, Perangkat kepala lingkungan 1,2 dan 3, Perangkat RW, RT se Kelurahan Sekar Mawar para Undangan dan masyarakat disekitar lokasi kegiatan STQ.**(prc3)