Secara Aklamasi Jimmy Andre Terpilih Sebagai Ketua Umum PBSI Kabupaten Meranti 2019-2023

Rabu, 18 September 2019

Jimmy Andre Foto bersama usai Terpilih Sebagai Ketua Umum PBSI Kabupaten Metanti 2019-2023

PELITARIAU, Meranti - Pengurus Kabupaten Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesa (PBSI) Kabupaten Kepulauan Meranti menggelar Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) Tahun 2019, bertempat di Aula Kopitiam, (16/ 9/19) senin malam. 

Syahrial Syah,S.Pd.I atau dikenal dengan Agif, selaku caretaker sekaligus Ketua Panitia kegiatan menyampaikan bahwa pengurus 2015-2019 telah habis masa bhaktinya sejak tanggal 30 Juni 2019 dan dia juga  berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan menemukan pangurus yang solid untuk kemajuan dan prestasi atlet-atlet bulutangkis di Kabupaten Kep. Meranti.

Perwakilan Pengrov PBSi Riau, melalui Kabid Organisasi Isubadi Idris, mengucapan syukur atas terpilihnya ketua Pengkab PBSI Kepulauan Meranti yang baru.  

“untuk pengurus baru, yang akan dibentuk nanti, kami berharap bisa meningkatkan prestasi bulutangkis di Kepulauan Meranti ke depan.Patokannya adalah Porprov 2021 di Kab. Kuansing nanti, kita berharap Kep. Meranti bisa berprestasi di sana, Ujar Isubadi.

Ketua KONI Kabupaten Kepulauan Meranti Hendrizal, dalam kesempatan yang sama mengatakan, bahwa MUSKAB PBSI merupakan yang pertama semenjak KONI Kepulauan Meranti yang baru di lantik. Hendrizal juga mengatakan bahwa“Keberhasilan olahraga tergantung keberhasilan manajerial pengkabnya. Agar mendapatkan target olahraga yaitu prestasi, ” ujar Hendrizal

Sementara, Ketua Pengkab PBSI Kep. Meranti Terpilih Jimmy Andre Mengatakan, bahwa selama empat tahun ke depan ia bertekad dan berkomitmen melakukan pembinaan.

“Salah satu program yang saat ini tengah digencarkan ialah menjalankan program pembinaan atlet sejak usia dini. Adapun langkah yang ditempuh ialah dengan bekerjasama dengan sejumlah sekolah di Kepulauan Meranti melakukan penjaringan bibit atlet di tingkat pelajar. **