Danramil 04/PP Hadiri Hut Pramuka Ke 53 di Lirik

Selasa, 20 Agustus 2019

Foto Danramil Kapten Inf HB Sitepu Saat Memberikan Arahan

PELITARIAU, Inhu - Pada hari Selasa tanggal 20 Agustus 2019, Danramil 04 Pasir Penyu Kapten Inf HB Sitepu menghadiri acara HUT Pramuka yang Ke 53 di Desa Sukajadi Kec Lirik Kab Inhu.

Dalam Amanat Danramil Kapten Inf HB Sitepu mengatakan bahwa Generasi Muda merupakan generasi penerus guna membangun bangsa ini yang lebih baik untuk kedepannya dan anggota Pramuka juga harus lebih peduli terhadap lingkungan di sekitarnya, bahwa Gerakan Pramuka merupakan garda terdepan dalam perekat persatuan dan kesatuan bangsa, ungkapnya. 

Gerakan Pramuka harus tetap konsisten dan fokus dalam mendidik karakter kaum muda Indonesia untuk bersatu menjaga persatuan dan kesatuan demi utuhnya NKRI.

"Gerakan Pramuka telah membuktikan bahwa gerakan ini mampu memberikan kontribusai nyata dalam mencetak calon pemimpin bangsa umumnya Daerah Kab Inhu Kec Lirik Khususnya," jelas Kapten Inf HB Sitepu.**