Rayakan Hut Ke 13 Desa PSJ Gelar Lomba Pacu Sampan Mini

Senin, 12 Agustus 2019

Fhoto Saat Pelepasan Lomba Pacu Sampan Mini

PELITARIAU, INHU -  Dalam rangka acara memperingati Hari Jadi, Hut Ke 13 Tahun Desa Pasir Sialang Jaya (PSJ) Kec Lirik Kab Inhu mengadakan festival Pacu Sampan Mini pada hari senin - Selasa 12-13/08/2019.

Dalam sambutan Kepala Desa Pasir Sialang Jaya mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh sampan dan atlit yang mengikuti festival di Tepian Sialang Lotung. 

Acara pacu sampan ini diadakan dalam rangka acara memperingati ulang tahun Desa Pasir Sialang Jaya yang ke 13 Tahun,  saya berharap agar atlet yang mengikuti acara pacu sampan mini ini bisa menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas didalam bertanding.

"Karna kita mengadakan acara pacu sampan ini selain untuk memperingati hari ulang tahun desa juga bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi terhadap atlet-atlet sampan yang ada di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu)," harap Kades H Samsir.

Selanjutnya Ketua Panitian Pacu sampan Rokhman Hidayat juga mengucapkan terimakasih kepada semua sampan jalur mini yg sudah berpartisipasi untuk mengikuti even pacu sampan ditopian sialang lotung.

Untuk menghadapi festival Pacu Sampan Rayon 2 di topian sialang lotung ini mudah-mudahan akan lebih meriah lagi dari sebelumnya.

"Karna kegiatan tersebut akan ditampilkan diisi dengan Budaya-budaya Melayu Inhu seperti menggelar acara menyanyikan lagu-lagu melayu untuk umum dan Tarian," tutup Rokhman. (RIO)