Pratu J Samosir dan Pratu Rahmat, Bantu Ibu-ibu Masak Makanan Khas Kuansing

Sabtu, 16 Maret 2019

PELITARIAU, Kuansing - Pada Sabtu (16/03/2019) Pratu J Samosir dan Pratu Rahmat, Prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD 104 Kodim 0302/Inhu, bersama warga sedang memasak lemang di perkarangan rumah ibu Norma di Dusun Satu Desa Tebarau Panjang, Kecamatan Gunung Toar Kabupaten Kuansing.

Ibu Norma sapaan akrabnya bersama ibu-ibu lainnya bersemangat menyiapkan lemang (Kue Khas Kuansing-red) untuk dimakan bersama antara warga dan Anggota Satgas TMMD 104. TNI yang tidak bisa membuat lemang akhirnya bisa memasak lemang asli makanan tradisional Kuansing. 

Sebgaiman diketahui bahwa rumah ibu Norma, tak jauh dari pos tempat para prajurit menginap selama kegiatan TMMD berlangsung. Karena setiap hari melihat anggota Satgas hilir mudik di depan rumah Ibu Norma.

Akhirnya TNI saling menyapa, maka rasa kekeluargaan mereka pun terjalin seiring waktu berjalan. Sehingga ibu Norma berkeinginan mengudang prajurit TNI untuk makan lemang di rumahnya. 

 Komandan kelompok sasaran tiga semenisasi yang berada di Desa Tebarau Panjang, Serka Sunarno, mengatakan sangat berkesan atas keramahan warga sekitar dari awal mereka datang sampai sekarang tidak berubah. "Saya sudah merasa tinggal dikampung sendiri," pungkasnya. **Levis