Babinsa 04 PP Gotong Royong Bangun Mushollah

Rabu, 13 Maret 2019

Fhoto Pak Babinsa Lagi Goro

PELITARIAU, Inhu - Pada hari Rabu tanggal 13 Maret 2019 Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koptu Hartono mewakili Koramil 04 Pasir Penyu melaksanakan Serbuan Teritorial dalam rangka Gotong Royong pembuatan Musholla Nurul Iman bertempat di Desa Sungai Air Putih kec Sei Lala Kab Inhu

"Serbuan Ter adalah Program TNI AD yang bertugas di ke Wilayahan yang ada di setiap Pedesaan terkhusus bergerak dibidang Sosial Kemasyarakatan," Ujar Bataud Serma Edi Wandra.

Selanjutnya Tokoh Masyarakat Desa Air Putih, Hadi ,40 Tahun mengatakan dengan adanya Program TNI AD melalui Babinsa yang membantu berbagai kegiatan sangat berpengaruh untuk masyarakat karena mau berada ditengah tengah masyarakat.

"Sehingga masyarakat termotivasi untuk bekerja dan bersemangat karena setiap ada kegiatan yang bersifat sosial selalu aktif hadir adanya babinsa bersama sama bekerja diberbagai tempat, Berayalah TNI Bersama Rakyat,"Singkatnya.**