Masyarakat Desak Bupati Inhu Bangun Mesjid Di RSUD

Rabu, 23 Januari 2019

Foto H Ustad Syuherman Seregar S Ag

PELITARIAU, Inhu - Sejumlah Warga Di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mendesak agar Pemkab membangun Masjid di sekitar Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Indra Sari Pematang Reba Kec Rengat Barat, Inhu.

"Tujuan dibangunnya Mesjid ini merupakan satu-satunya yang setiap hari untuk memudahkan para Dokter, Perawat dan Pegawai serta keluarga Pasien yang dirawat di RSUD untuk melaksanakan ibadah sebagai muslim seperti sholat berjemaah dimesjid tersebut", Kata H Syuherman Seregar S Ag, Tokoh Agama Inhu, Rabu (23/01/2019) kepada pelitariau.com di RSUD Pematang Reba.

Ia mengatakan sudah beberapa kali berkunjung di RSUD melihat keluarga lagi dirawat ketika waktu sholat saya dan pengunjung lainnya mau melaksanakan sholat berjemaah terpantau setiak harinya fasilitas Mushollah di RSUD sudah tidak mampu menampung jemaah apalagi bagi jemaah yang wanita (Omak Omak) karena kondisi mushollah tak muat harus bergantian sholatnya, Terang H Syuherman S Pensiunan Kemenag Inhu itu.

Tempat terpisah desakan senada juga disampaikan H Thambrin salah seorang warga Batang Cenaku, Ia juga meminta Pemkab Inhu secepatnya membangun Sebuah Mesjid yang Megah di RSUD Indra Sari Pematang Reba mengingat kondisi tempat Ibadah yang ada sudah tak layak lagi bagi masyarakat muslim yang berkunjung ke RSUD.

"Apalagi, kata dia, sekarang ini senjak diberlakukan BPJS banyak pasien yang berobat kepuskesmas dirujuk setiap hari ke RSUD agar pengobatannya terjamin," Ujarnya.

Baik Ustad H Syuherman Seregar maupun H Thambrin sangat berharap Pemkab Inhu melalui dinas terkait segera mengambil langkah langkah supaua secepatnya dibangunkan mesjid terhadap prasana Tempat Beribadah tersebut.

Ketika diminta tanggapan usai sholat berjemaah agar dibangun mesjid megah di RSUD salah seorang Dokter Spesialis di RSUD Dr NOFRIN mengatakan harus diusulkan ke Bupati oleh MUI dan masyarakat, saya bilang bagus yang lapang supaya masyarakat dekitar bisa juga ikut sholat berjemaah.

"Kata Dr Nofrin penanggung jawab RSUD Indra Sari adalah Pak Bupati, jadi beliaulah yang harus membangun Masjid tersebut," Pungkasnya.**