Bupati Kuansing Tuding PT.RAPP Sudah Permainkan Masyarakat

Senin, 17 November 2014

Bupati Kuansing H.Sukarmis (ktc)

 

PELITARIAU,Telukkuantan- Bupati Kuantan Singingi, H. Sukarmis secara tegas mengatakan bahwa PT. RAPP telah mengingkari kesepakatan terkait kerjasama pengaspalan jalan sepanjang 10 kilometer di jalan poros Benai-Duta Palma- RAPP.



Atas sikap tersebut, orang nomor satu di Kuansing selama dua periode ini menuding PT.RAPP sudah mempermainkan masyarakat Kuansing.



"Ini artinya, mereka telah mempermainkan masyarakat kita dan ini tentu sangat kita sayangkan,"kata Sukarmis dengan nada kesal, Senin (17/11/2014) siang di kantor Bupati Kuansing saat berbincang dengan sejumlah wartawan.seperti diberitakan kuansing terkini.com.



Padahal kata Sukarmis, PT RAPP sudah menandatangani nota kesepakatan atau MoU pada 21 Juni 2014 lalu di hotel Pangeran Pekanbaru terkait pengaspalan jalan poros Benai-Duta Palma-RAPP dimana PT RAPP bersedia mengaspal sepanjang 5 kilometer.



"Itu MoU nya ditandatangani oleh direkturnya Mulia Nauli, tapi sampai sekarang belum ada realisasinya, padahal dalam MoU itu pekerjaan akan berakhir pada 31 Desember 2014, sementara hingga kini masih belum juga direalisasikan,kapan lagi mau dikerjakan,"tuturnya.



Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, terkait hal ini Bupati juga mengaku telah tiga kali menyurati pihak PT RAPP, tapi tidak sekalipun ditanggapi.



"Padahal 68 persen bahan bakunya dari kita, tapi perlakuan mereka terhadap masyarakat kita jauh berbeda dengan masyarakat Kabupaten lain yang juga menjadi wilayah operasionalnya, ini yang tidak bisa kita terima,"kata Bupati.



Namun hal ini dibantah oleh pihak PT RAPP. Secara terpisah, Corporate Communications Head PT RAPP, Djarot Handoko, kepada wartawan menyatakan bahwa mengenai realisasi MoU pengaspalan jalan dengan Pemkab Kuansing pihaknya masih komitmen.



"Saat ini dalam proses tahap revisi design perencanaan sesuai kondisi lapangan. Kami berharap pekerjaan dapat terlaksana dalam waktu dekat sesuai dengan kesepakatan"ujarnya.(ktc/cr.doni)

 

Editor: Alfi Amd