Lewat FB Warga Parit Jang Meranti Harapkan Semenisasi Jalan

Ahad, 16 November 2014

Kondisi jalan Parit Jang

PELITARIAU, Selatpanjang - Warga Dusun Parit Jang, Desa Kedaburapat, Kecamatan Rangsang Pesisir, Kabupaten Kepulauan Meranti, mendambakan pembangunan semenisasi jalan. Selama ini, kondisi jalan di dusun itu sulit dilalui untuk seluruh aktifitas masyarakat.


Seorang mahasiswi yang juga warga Desa Kedaburapat, Lailatul Aniva, lewat akun facebooknya (FB) kepada wartawan, Minggu (16/11/2014) mengungkapkan, jalan di dusun itu merupakan akses bagi anak-anak sekolah dan warga sekitar menuju desa lain dan kebun mereka.

"Setiap hari anak-anak sekolah dan para petani melewati jalan itu. Sebenarnya badan jalan yang belum disemenisasi itu jaraknya tidak jauh, tapi karena kondisinya berlumpur di musim hujan, maka susah untuk dilalui," ujarnya.

Dikatakannya, disisi kiri dan kanan jalan ada parit yang cukup lebar. Air yang mengalir di parit itu, dimanfaatkan masyarakat sekitar untuk kebutuhan mandi dan mencuci. "Umumnya petani juga mengeluarkan hasil kebunnya melewati jalan ini," tambahnya.

Sementara itu Camat Rangsang Pesisir, Idris Sudin, yang akrab dipanggil Pak Sampul, saat dikonfirmasi wartawan via selulernya, juga mengakui bahwa kondisi jalan di Dusun Parit Jang itu sulit dilalui masyarakat, sehingga sangat diprioritaskan untuk segera dibangun semenisasi.

"Panjang jalan di dusun parit jang itu sekitar 800 meter dan sudah kami prioritaskan untuk dibangun. Usulan pembangunannya juga sudah dibahas dalam Musrenbang. Insya Allah besok saya akan memastikan rencana pembangunannya saat rapat bersama DPRD," tutupnya. (kor. nto)

 

Editorial: Rio Ahmad