Malam Ini Ratusan Masyarakat Bumbuhi Tanda Tangan Berduka Di Mapolsek Pasir Penyu

Senin, 14 Mei 2018

Fhoto Turut Berduka Masyarakat Bakar Ratusan Lilin Dihalaman Polsek Air Molek

PELITARIAU, Inhu - Pada hari Senin, Tanggal (14/5/2018) Pukul 20.30 Wib Tempat Halaman Kantor Polsek Pasir Penyu Telah dilaksanakan Giat Dalam Rangka Aksi Solidaritas dan Duka Cita Gugurnya 6 Bhayangkara pada kerusuhan di Mako Brimob Depok serta Masyarakat korban penyerangan 3 Rumah Ibadah di Surabaya dan penyerangan markas Poltabes Surabaya oleh para Teroris

Giat dihadiri oleh Camat Pasir Penyu diwakili oleh Sekcam Pasir Penyu Sani S Sos, Kapolsek Pasir Penyu Kompol Dwi Kormal, Danramil 04 Pasir Penyu Kapten INF I Gusti Ketut Surjana, Kades/Lurah, Kepsek Se-kec Pasir Penyu, Anggota Koramil 04 Pasir Penyu, Anggota Polsek Pasir Penyu, Anggota Satpol PP Kec. Pasir Penyu.

Ketua dan Anggota Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) bapak H. Azwar Yahya beserta anggota pendeta Andreas, pendeta samanjuntak, pendeta siagian serta Tokoh Masyarakat , Tokoh Agama dan Masyarakat, Pimpinan Parpol, Pimpinan Ormas, OKP Kec. Pasir Penyu ± 200 Orang.

Adapun Susunan Acara Protokol Saudari Icha, Pembacaan Doa oleh Bapak Ustad Aidil Hamdi Nasution, Sambutan Perwakilan Masyarakat Pasir Penyu Bapak H. Sanusi Siregar, isi Sambutannya Kami dari masyarakat Pasir Penyu turut berduka cita atas gugurnya Anggota polri, Kami berharap kepada Polri supaya cepat dapat memberantas terorisme.

Selanjutnya Sambutan Perwakilan Tokoh Agama Bapak Asep Dimyadi isi Sambutannya Turut Berdukacita atas gugurnya 6 Anggota polri, Saya mewakili tokoh agama jangan ada kita saling tuduh menuduh ini semua adalah tindakan yang jangan kita tiru karena mereka ini otaknya sudah di cuci, Ujar Tomas. 

Sambutan Forum Komunikasi Umat Beragama ( FKUB ) Bapak H. Azwar Yahya Isi Sambutannya Kami dari FKUB turut berdukacita atas gugurnya Anggota polri, Kami  tidak saling menyalahkan satu sama lain, Orang yang melakukan bom bunuh diri itu adalah sifat yang bodoh atau sifat yang di benci Allah SWT, Jelas Ketua FKUB. 

Sambutan Camat Pasir Penyu diwakili oleh Sekcam Pasir Penyu Sani Artos S Sos dalam Sambutannya mengatakan Kami dari pemerintah Kecamatan Pasir Penyu turut berdukacita atas gugurnya 6 Anggota polri serta umat kita juga yang terjadi di gereja.

Kami sangat mengutuk keras teroris ini kebiadaban atas bom bunuh diri dan kita harus perangi teroris di manapun berada dan kita tetap waspada dengan lingkungan kita, Semoga amal ibadah korban yang terkena bom di tempat kan di sisi Allah SWT, Pemerintah Kecamatan Pasir Penyu sangat mendukung segala kegiatan Polsek Pasir Penyu maupun Polri, Tegas Sekcam. 

Selanjutnya Kapolsek Pasir Penyu Kompol Dwi Kormal dalam Sambutannya memaparkan Terima kasih kepada undangan yang sudah hadir, Dalam hal ini kita jangan mau di adu domba sebab bom bunuh diri itu bukan perang jihat melainkan orang yang udah sesat atau orang itu sudah di cuci otaknya.

"Kami dari Polri memberikan himbauan ini diharapkan kepada masyarakat jangan sampai terpancing ataupun terpengaruh dari kejadian ini," Tutup Kapolsek.

Diakhir kegiatan Dilanjutkan penyalaan lilin serta tanda tangan aksi solidaritas, Giat berakhir Pukul 21.30 Wib. Selama Giat berlangsung Situasi Aman dan Lancar.**(Fauzi)