Ruangan ICU dan Kebidanan RSUD Banjir

Ahad, 01 Oktober 2017

Banjir di RSUD Dumao

PELITARIAU, Dumai -  Akibat diguyur hujan lebat sejak sore hari, sejumlah ruangan di RSUD Dumai menjadi banjir nyaris hingga betis orang dewasa, tidak jelas darimana genangan air itu masuk dan membanjir beberapa ruangan di RSUD Dumai hingga membuat paisen dan keluarga menjadi terkejut dan segera mengemasi barang-barangnya. 

Salah seorang kerabat pasien Novi mengatakan, awalnya dirinya bersama sanak keluarga sedang asyik bercerita di ruang tunggu pasien melahirkan. Namun tidak berapa lama mereka bersenda gurau, tampak air beni mengalir ke arah mereka duduk, dan seketika membanjiri ruang tunggu dan beberapa ruangan lain didekatnya.

" ga tahu darimana airnya bang, tadi kami sedang duduk dan cerita tau-tau aja air masuk ke ruangan tunggu ini, dan membanjiri lesehan, sigap aja saya dengan kawan-kawan dan keluarga pasien lain menghindar dan menyelamatkan perkakas yang mungkin basah" ungkap Novi.

Novi juga mengatakan, dirinya segera memberi tahu perawat ataupun petugas yang ada, bahwasanya telah terjadi banjir di RSUD ini, namun tidak banyak petugas yang bisa diajak komunikasi karena hari libur dan menjelang waktu magrib

" saya berlari mencari petugas bang, tapi tidak ada yang nampak di lokasi untung ada satu orang cleaning servis (cs) yang melihat kejadian ini, lalu kami berdua ikut membersihkan genangan air bang" lanjut Novi.

Sementara itu, Direktur RSUD Dumai dr. Syaiful ketika ditanya Pelitariau.com membenarkan adanya terjadi banjir di RSUD Dumai, namun dengan enteng Syaiful menjawab keadaan ini sudah wajar di Dumai, dan menurutnya bangunan tersebut juga sudah lama dan layak di renovasi.

" saya sudah dapat kabar mengenai itu (banjir-red), emang ruangan itu sering banjir dan luapan air, bangunan itu harus direnovasi karena sudah lama" jawab Syaiful.

Disisi lain, salah seorang kerabat pasien ICU Susi sangat menyesalkan kejadian ini tanpa ada tindak kongrit dari petugas untuk membersihkan, dan menyedot banjir yang terjadi, sebab beberapa ruangan urgent seperti ICU sangat berbahaya bila terjadi banjir karena berpengaruh pada keadaan alat dan nyawa pasien yang ditindak didalam ruangan.

" saya sedih melihat pelayanan seperti ini, sudah setengah banjir terjadi tidak ada petugas dari RSUD Dumai, ruangan ICU itu bukan ruangan sembarangan, darurat dan pasien butuh tindakan yang cepat, ga mungkinkan bisa diobati secara serius kalau ruangan itu banjir, dan tentu itu berbahaya bagi kondisi pasien yang dirawat" sesalnya.

Pantauan lapangan, beberapa ruangan yang digenangi air adalah ruangan persalinan atau kebidanan, ruang tunggu pasien kebidanan dan ICU, dan ringan ICU yang banjir dan telah dipasangkan kain peresap agar menghambat air masuk kedalam ruangan.(Bie)