Dinilai Mampu, Buhari Diminta Masyarakat Ikut Calon Kades Sencalang

Selasa, 24 Januari 2017

Tokoh muda Desa Sencalang, Buhari

PELITARIAU, Inhil - Pelaksanaan Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak 2017 di Kabupaten Indragiri hilir (Inhil) tinggal hitungan bulan, falam Pilkades serentak Desa Sencalang Kecamatan Keritang juga akan melaksanakan Pilkades.

Dalam Pilkades Sencalang mendatang, masyarakat mendambakan Kades terpilih berasal dari kalangan muda yang berpotensi dan peduli dengan kondisi lingkungan. Dengan Sencalang dipimpin Kades yang muda diharapkan mampu maksimal dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat untuk 6 tahun kedepan.

Dalam Pilkades Sencalang, nama tokoh muda Buhari mulai disebut-sebut, sebagai Bakal calon (Balon) yang berpotensi untuk dimenangkan, masyarakat meyakini Buhari mampu membawa Sencalang kearah yang lebih baik 6 tahun kedepan.

"Kami berharap Buhari bisa ikut maju dalam Pilkades Sencalang, dia mampu memajukan sencalang," kata warga Desa Sencalang Jefri Naldi.

Menurut Jefri, dirinya mengenal baik sosok keperibadian Buhari, Buhari yang menamatkan pendidikan di SMK N 1 Taluk Kuantan tahun 2005 lalu. Buhari dikenalnya sebagai sosok yang peduli dengan teman dan peduli dengan semua orang.

"Kami berteman sejak kecil, jadi saya pribadi menilai Buhari pantas mendapatkan dukungan masyarakat," kata Jefri. **rd