Jalin Keterbukaan Informasi Pemda Meranti Gelar Rakoor PPID dan Coffe Morning Bersama Jurnalis

Jumat, 30 Desember 2016

Jalin Keterbukaan Informasi Pemda Meranti Gelar Rakoor PPID dan Coffe Morning Bersana Jurnalis

 

PELITARIAU, Meranti- Era keterbukaan menuntut Badan Publik untuk memberikan informasi publik sebagai implementasi Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) oleh PPID (Pejabat Pengelola Informasi Daerah).

PPID ini bertugas dan bertanggung jawab dalam melakukan pelayanan informasi yang meliputi proses penyimpanan, pendokumentasian, penyediaan dan pelayanan informasi.

Oleh karena itu Bagian Humas Setda Kabupaten Kepulauan Meranti gelar rakor PPID dan Coffee Morning bersama jurnalis media massa terkait outlook meranti 2017 dan kemitraan strategis pemerintah dan pers.

Kegiatan tersebut di buka langsung oleh Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim Msi, dan di hadiri Kepala SKPD setda kabupaten Meranti.

Ketua PPID Kabupaten Meranti Helfandi dalam sambutannya mengatakan bahwa Jum'at (30/12/16) mengatakan bahwa seharusnya PPID sudah ada sejak lama namun belum maksimal.

Helfandi juga mengatakan bahwa Peran pers sangat strategis bagi kemajuan pemerintahan sebagai penyambung lidah, penyeimbang, kritik dan saran. Namun harus di akui dalam hubungannya saat ini ada juga pasang surut.

Selain itu, Ia juga sangat apresiasi pada seluruh wartawan dan media masa kabupaten Meranti bahwa hampir 90% rilis kegiatan pemerintah daerah terpublikasikan. Untuk itu kita mendorong rekan media untuk memiliki kompetensi untuk mengikuti ujian bagi wartawan (UKW).

"Kita berharap terus bekerja sama bila kegiatan pemerintah terus di sertai oleh kalangan media" Ungkapnya.

Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim Msi juga mengapresiasi rakor PPID dan Coffee Moring, dan ini patut kita dukung karena sekarang era keterbukaan publik, tidak ada lagi yang di tutup tutupi sesuai dengan Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP).***ek