Asisten I Setdakab Inhil Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kelurahan Pusaran

Selasa, 06 Desember 2016

PELITARIAU, Inhil- Asisten I bidang Pemerintaha Setda Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Afrizal menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H di Masjid Darussalam Pusaran 7 Kecamatan Enok, Sabtu (3/12/016) kemarin.

Selain itu juga dihadiri Ketua KONI Inhil H Syamsudin Uti, Camat, Lurah/kepala Desa se-Enok serta sejumlah masyarakat setempat.

"Saya atas nama pemerintah menyambut baik sekaligus mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Harapan saya, dalam momen ini tidak hanya bersifat seremonial belaka, akan tetapi dapat kita ambil hikmah dan pelajaran didalamnya," kata Afrizal.

Ditambahkan, momentum tersebut juga untuk dapat meningkatkan kecintaan kepada Rasululllah SAW serta berusaha semampu mungkin untuk meneladani dan mengamalkan ajarannya, tidak hanya dalam kehidupan pribadi dan keluarga saja, akan tetapi juga dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Selanjutnya, pada kesempatan itu juga disampaikannya pesan kepada segenap masyarakat agar senantiasa menjaga kerukunan, ketentraman dan keamanan serta sikap toleransi dan gotong-royong di lingkungan masing-masing.

"Semoga dengan situasi yang harmonis, aman dan damai maka akan lebih memudahkan kita dalam membangun kabupaten indragiri hilir yang kita cintai ini menjadi kabupaten yang maju, bermarwah dan bermatabat," tutupnya.***Bud/Adv