Warga Inhu Jadi Korban Buaya Sudah di Temukan, Begini Ceritanya

Sabtu, 12 November 2016

Sunardi (28) warga Desa usul Kecamatan Batanggansal yang di evakuasi setelah jenazahnya ditenggelamkan oleh buaya muara di sungai gansal _inhu Riau

PELITARIAU, Inhu - Air tenang sungai gansal Desa Usul Kecamatan Batanggansal diwilayah Kabupaten Indragiri hulu (Inhu) Riau, memakan korban. Sunardi (28) warga Desa Usul diketahui selalu berenang menyebrangi sungai gansal setiap hari ketika hendak kekebun, tak disangka, kalau ajalnya sampai akibat serangan buaya muara sungai gansal.
 
Mayat Sunardi pertama ditemukan oleh Wahyudi (39) dan Meggi (35) yang juga warga Desa Usul pada Jum,at (11/11), dimana saat itu Wahyudi dan Meggi sedang beristirahat di pondok kebun pinggir sungai gansal tak jauh dari korban. Melihat sosok yang mengapung disungi mirip manusia didekatinya. Namun, terlihat seekor buaya sedang menelan mayat Sunardi yang dari kaki hingga punggung.
 
Dari informasi yang berhasil di rangkum pelitariau.com, korban sehari-hari diketahui pergi bekerja dikebun melewati sungai gansal Desa Usul. Pada Jumat (11/11) pagi naas korban, sekira pukul 08.00 WIB saat pulang dari kebun korban menyebrangi sungai gansal dengan cara berenang diketahui korban tidak pulang langsung kerumah.
 
Pada hari yang sama Jumat (11/11) sekira pukul 14.30 WIB, warga usul atas nama Wahyudi als Sontot dan Meggi sedang istirahat di pondok pinggir sungai, dari kejauhan di pondok kebun melihat sesuatu yg timbul dari sungai gansal. Setelah dilihat dari dekat ternyata merupakan sesosok mayat dalam keadaan tertelungkup dengan sebagian badan dari kaki hingga pinggang seperti tersangkut di batang kayu.
 
Dengan informasi dari warga soal penemuan mayat di sungai gansal, Personil polisi sektor Batanggansal bergerak cepat turun kelapangan dipimpin Bhabinkantibmas Desa usul Brigadir Syukri, saat melakukan evakuasi jenazah menggunakan perahu, korban kembali ditenggelamkan oleh buaya muara sehingga tidak berhasil dievakuasi.
 
Hilangnya jenazah yang ditenggelamkan buaya tersebut, membuat polisi melakukan pencarian korban. Polisi yang dibantu oleh masyarakat setempat, anggota TNI dan tim SAR Kabupaten Inhu akhirnya berhasil menemukan korban pada Sabtu (12/11) pagi sekitar pukul 05.30 WIB. "Saat ini korban sudah disemayamkan di rumah duka," ujar Kapolres Inhu AKBP Bas Basuni Sik. **zpn