Kanal

Ribuan Masyarakat Sintong Antusias Mengikuti Gerak Jalan Santai

PELITARIAU,Rohil- Ribuan Warga masyarakat Sintong Kepenghulu Sintong Bakti,Kecamatan Tanah Putih Sediginan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) antusias mengikuti gerak jalan santai, dalam rangka memperingati hari jadi Partai Golkar ke-52, Hut Rohil ke-17 dan sekaligus Hut Kepenghuluan Sintong Bakti ke-6, Minggu (23/10/2016) di halaman Lapangan Sepak Bola Putri Hijau.

 

Ketua DPRD Rohil H Masrudin Hasan, anggota DPRD partai Golkar Afrizal, H Tatang Hartono, Hj Rosmanita dan seluruh kader partai Golkar melepas peserta jalan santai mulai dari titik start/finis Lapangan putri hijau lanjut jalan pembagunan finis kembali ke jalan putri hijau.

 

Gerak jalan santai yang diikuti ribuan masyarakat, pelajar upika hingga tokoh adat sintong itu merupakan salah satu rangkaian dari beberapa kegiatan menyambut peringatan hari jadi Partai Golkar ke-52, Hut Rohil ke-17 dan sekaligus Hut Kepenghuluan Sintong Bakti ke-6.

 

Panitia gerak jalan santai juga menyiapkan berbagai hadiah seperti Kulkas,TV, Kipas Agin, Dispenser, 20 unit Sepeda dan lain-lainya. 

 

Ketua Panitia acara Afrizal mengatakan, telihat antusias masyarakat mengikuti gerak jala santai ini sangat bersemangat. Tidak disangka-sangka antusias masyarakat untuk mengikuti gerak jalan santai itu sebanyak 7000 orang, sedangkan kupon yang panitia siapkan tersebut hanya 5000 kupon, dan panitia tambahkan kupon sesuai masyarakat yang hadir.

 

"Daerah sintong ini seluruhnya golkar dari dahulunya hingga kini tetap golkar, tidak pernah Golkar kalah di sintong ini. Mudah mudahan tahun depanya Golkar lebih baik lagi, untuk pemiliu tahun depan di dapil disini ini bertambah kursi di DPRD," kata Afrizal yang juga anggota DPRD Rohil dari partai Golkar.

 

Lanjut Afrizal, ini dahulu satu kepenghuluan di mekarkan mnejadi tiga kepenghuluan yakni seperti Sintong Makmur,Sintong Bakti dan Sintong Pusaka, mudah mudahan kedepannya nanti Sintong Makmur,Sintong Bakti dan Sintong Pusaka ini lebih maju lagi. 

 

Kecamatan tanah putih ini selalu melaksanakan berbagai kegiatan, karena masyarakat yang berada di tiga kepenghuluan ini mau bekerjasama. Afrizal juga mengucapkan terima kasih kepada ketiga kepenghuluan tersebut sehingga acara gerak jalan santai ini berjalan dengan sukses.

 

Sementara itu, Ketua DPRD Rohil H Nasrudin Hasan menyampaikan, memperingati hari jadi partai golkar ke-52, DPD II partai Golkar Rohil mengelar acara gerak jalan santai yang dipusatkan di Kepenghuluan Sintong, karena kita lihat bersama-sama tadi begitu terlihat masyarakat Sintong senang kita datang dan itu tidak hanya partai golkar yang kita undang dan ada juga dari teman-teman anggota DPRD dari lintas partai lainya yang kita undang.

 

"Karena kalau kawan-kawan yang lain juga seperti itu kita akan datang. karena Rohil adalah negeri kebersamaan dan nanti baru kita bahas masalah politik 2019/2021. saya anggap partai adalah suatu jalan, ada namanya jalan Golkar,PDIP,Demokrat dan PPP dan lain-lainya. jadi kita berikan sumbang pemikiran dan mengembalikan spirit kepada masyarakat dan kalau kita ada di masyarakat untuk membangun negeri bukan partai golkar tapi seluruh elemen masyarakat,"ucap H Nasrudin Hasan.

 

Nantinya, lanjut H Nasrudin Hasan, partai Golkar Rohil akan mengadakan Musda. Didalam musda nantinya akan kita adakan demokrasi yang sebagai mana disampaikan oleh DPP yang disampaikan dan terserah kepada pemilik suara.***Jr


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER