Kanal

KPK akan Adakan Konferensi Pers Terkait OTT Anggota DPD

PELITARIAU, Jakarta - Empat orang yang diamankan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam operasi tangkap tangan (OTT) di sebuah lokasi kawasan di Jakarta Selatan dini hari tadi, masih menjalani pemeriksaan di kantor lembaga antikorupsi itu.

Keempat orang itu tiba di Gedung KPK, sekitar pukul 01.00 WIB dini hari ‎dan langsung menjalani pemeriksaan secara intensif. Diduga, keempat orang yang terjaring KPK itu adalah anggota DPD RI, ajudannya dan dua orang dari pihak swasta.

Pihak swasta itu diduga merupakan pemberi suap.‎ Pelaksana harian (Plh) Kepala Biro Humas KPK, Yuyuk Andriati membenarkan adanya OTT KPK. Namun dirinya enggan bersedia ‎membeberkan identitas keempat orang itu.

Dirinya meminta awak media menunggu keterangan pers nantinya. "KPK benar melakukan OTT Jumat malam. Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan 1x24 jam," ujar Yuyuk saat dihubungi wartawan , Sabtu (17/9/2016).

 

Baca: http://pelitariau.com/berita/detail/9169/cek-kebenaran-ott-anggota-dpd-am-fatwa-datangi-kpk

Ketua KPK, Agus Rahardjo, tak membantah soal penangkapan anggota DPD ini. Pihaknya, lanjut dia, akan membeberkan hasil OTT dalam konferensi pers nanti.

"Tolong di tunggu konferensi pers, Insya Allah diadakan hari ini di Gedung KPK," kata Agus kepada wartawan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, dalam operasi kali ini, KPK mengamankan empat orang. Salah satu pihak yang turut diamankan KPK dikabarkan anggota DPD berinisial IG.

"Kabarnya gitu," kata sumber di KPK.

Bila melihat inisial tersebut, diduga inisial tersebut milik Ketua DPD yakni Irman Gusman. Namun belum ada keterangan resmi dari KPK perihal tersebut.***(prc)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER