Kanal

Anggota Dewan Sayangkan Realisasi APBD Pemko Rendah

PELITARIAU, Pekanbaru - Rendahnya realisasi APBD 2016 Kota Pekanbaru menjadi sorotan tajam DPRD Pekanbaru. Jika target realisasi tidak dikejar, maka akan berpengaruh pada pembahasan APBD-P 2016 dan APBD 2017.

Kondisi ini, menurut Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Sondia Warman karena pimpinan satuan kerja tidak jeli.

”Banyak menunggu-nunggu, tapi tak jelas apa yang ditunggu. Sementara tahun berlalu juga. Kadis harus jeli dan super aktif. Yang jelas jangan melanggar aturan yang berlaku. Mestinya berkonsultasi ke pihak yang dapat memberikan solusi. Supaya anggaran yang sudah disahkan bisa dijalankan untuk kepentingan masyarakat banyak,” sebunya, Sabtu (20/8/2016)

Apalagi alasan bahwa satker ragu-ragu menggunakan anggaran tidak bisa diterima Sondia. ”Mestinya sudah mencapai 40 persen. Minimal,” katanya lagi.

Tidak tercapainya target realisasi APDB ini akan menjadi catatan DPRD. Dan ia memastikan pihaknya akan mempertanyakan ini kepada pemko.

 ”Jika nanti dalam pembahasan APDB Perubahan dan APBD murni belum mencapai target sekian persen, maka kami akan pertanyakan. Karena ini sangat berpengaruh ke depannya dan juga berdampak juga pada angaran 2017,” jelasnya.

Diakui Sondia, saat ini belum ada terlihat kegiatan yang berjalan. ”Kami minta supaya di sisa waktu ini, segerakan dilaksanakan sesuai dengan target,"tuupnya.

Berita Sebelmnya (http://pelitariau.com/mobile/detailberita/8291/wowrealisasi-fisik-pembangunan-pemko-pekanbaru-rendah)***(al)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER