Kanal

Tidak Becus Bekerja, Fraksi Gerindra Minta Bupati Rohil Copot Jabatan Plt Kadiskanlut

PELITARIAU,Rohil- Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) DPRD meminta kepada Bupati Rokan Hilir H Suyatno, segera mungkin mencopot jabatan M Amin sebagai Plt Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanlu), karena tidak becus bekerja. Hal ini disampaikan Ketua Fraksi Gerindra DPRD Rohil, Hendra ST, saat dikonfirmasi wartawan Pelitariau.com, rabu (27/7).

 

"Fraksi gerindra menekankan kepada Bupati Suyatno agar segara mencopot saudara M Amin, dikarena dari kinerja dan sikap dia kepada lembaga DPRD, seolah-oleh dia yang membuat hubungan harmonis yang sudah dijalankan antara legislatif dan eksekutif menjadi rusak,"ucap Hendra.

 

Lanjut politisi partai Gerindra ini, beberapa waktu lalu fraksi partai Gerindra mempertanyakan terkait kegiatan-kegiata yang berada di Diskanlut, seperti pokok pikiran dan dana DAK. Ironisnya, dia selalu melemparkan jawaban itu semua kepada Bupati." kalau itu tanyakan saja sama Bupati". Jadi apalah gunanya dia menjabat sebagai Plt Diskanlut. Tugas dan fungsi suadara Amin tersebut, untuk meringankan beban tugas dari Bupati tersebut.

 

"Jawaban itu dia sering kali mengangap dia intruksi dari Bupati, itu yang membuat kita tidak nyaman. Kalau itu saudara M Amin terus di pertahankan, pemerintahan Suyatno akan kacau,dengan gaya kepemimpinan dia yang sering kali membawa nama Bupati di dalam institusi pemerintah"pinta Wakil Ketua partai Gerindra ini.

 

Fraksi gerindra meminta kepada Bupati agar segara mencopot sudara saudara M Amin dari jabatan Plt kadiskanlut tersebut. awal persoalan ini puncaknya, pada saat penangkapan 19 nelayan panipahan. Alhamdulilah 19 nelayan kita sudah lepas. Dan kita tidak mau lagi kejadian itu terulang kembali. 

 

"Itu akibat program yang di buat oleh Plt Kadiskanlut tersebut, kenapa tidak membuat program untuk program yang menyangkut dengan keselamatan nelayan seperti mengadakan GPS, agar masyarakat kita khususnya nelayan tidak prlu lewat lewat lagi,"sebut Hendra.

 

Intinya diskanlut kurang berinovasi, jadi kami sepakat agar segera dan jagan berlarut-larut, pasalnya masih banyak yang lebih senior lagi. Dalam waktu dekat nanti, fraksi Gerindra akan menyampaikan hal ini kepada Bupati Rohil, baik itu secara lisan maupun secara tertulis. Yang jelas, kita mengharapkan Plt Diskanlut wajib di copot dari jabatannya.***Jr


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER