Kanal

Jalin Silaturahmi, Polisi dan TNI di Inhu Olahraga Bersama

PELITARIAU, Rengat - Dalam rangka menjalin hubungan silaturahmi, anggota Personil Polres Inhu bersama dengan para prajurit TNI Kodim 0302 Inhu melaksanakan olahraga bersama, pada Kamis (25/2) mulai pukul 8.00 Wib, bertempat di Lapangan Apel Mapolres Inhu.

Kegiatan diawali dengan Apel pengecekan pasukan yang dipimpin oleh Kasdim 0302 Inhu Mayor Kav Syukri Hendri S.Kom dan dilanjutkan dengan olahraga bersama.

Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo SIK saat dikonfirmasi melalui Paur Humas Polres Inhu Iptu Yarmen Djambak mengatakan bahwa olahraga yang dilaksanakan adalah senam sehat dan permainan bolla volly serta olah raga lainnya.

Maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk mempererat silaturahmi antara kedua institusi ini sehingga masing masing anggota TNI dan Polri dapat saling kenal mengenal antara satu dengan yang lainnya.

Selain itu juga untuk memupuk rasa kekompakan sehingga diharapkan bisa bahu membahu membangun dan mengamankan kabupaten Indragiri Hulu.

Dalam kegiatan olahraga dihadiri oleh Wakapolres Inhu Kompol Ferly Rossa Putra SIK, Kasdim 0302 Inhu May Kav Syukri Hendri S.Kom, Para pejabat dilingkungan Polres dan TNI 0302 Inhu serta personil gabungan dari TNI 0302 Inhu dan Polres Inhu.

"Kegiatan ini berakhir pada pukul 10.30 Wib, Alhamdulillah selama kegiatan situasi aman, lancar dan terkendali." ungkap Yarmen.**(surya)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER