Kanal

Empat Rumah Di Inhu Terbakar

PELITARIAU, Rengat- Musibah kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Indragiri hulu (Inhu), kali ini terjadi di Jalan Aski Aris, Gang Bali RT 01 RW 01 Kelurahan Sekip Hulu Kecamatan Rengat, pada Selasa (26/1/2016) sekira pukul 09 30 Wib, Dalam kebakaran kali ini api melalap 1 unit rumah pribadi dan 3 unit rumah kontrakan namun tidak ada korban jiwa.

 

Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo SIK yang dikonfirmasi Pelitariau.com melalui Paur Humas Polres Inhu Iptu Yarmen Djambak pada Selasa (26/1) mengatakan, belum mengetahui penyebab pasti dari kebakaran tersebut karena masih dalam penyelidikan polisi, namun dugaan sementara api berasal dari rumah yang di kontrak Afrizal alias Bujang (40) yang berprofesi sebagai pedagang buah.

 

"Kejadian tersebut diketahui sekira pukul 09 00 Wib, ketika Tapah yang tinggal di depan rumah Afrizal berteriak ada kebakaran di rumah kontrakan Afrizal lalu bersama warga Tapah mendobrak pintu depan rumah tersebut dan melihat api sudah membesar dibagian belakang rumah  lalu menyambar ke bangunan kontrakan lain sehingga api dengan cepat membakar 4 unit rumah yang saling  berhempitan satu dinding semi permanen tersebut" Jelas Yarmen.

 

Dikatakanya, Pada saat terjadi kebakaran tersebut Afrizal tidak ada dirumah dan rumah dalam keadaan kosong karna Afrizal berjualan buah di Lapangan Hijau Rengat, mendapat informasi bahwa rumah kontrakannya telah terbakar kemudian Afrizal bersama istrinya menuju ke tempat kejadian dan menjumpai rumah beserta isinya sudah habis terbakar.

 

"Ada 4 unit rumah yang terbakar yaitu milik Parno (70) pemilik 3 rumah kontrakan yang terbakar lainya yang di kontrak Afrizal, Dahlia dan Ida, sedangkan 2 Unit kendaraan roda dua juga tidak di selamatkan, akibat kejadian ini kerugian materil kurang lebih mencapai 500 juta rupiah" Ungkapnya.

 

Api berhasil di padamkan sekira pukul 10 40 Wib degan bantuan 2 unit mobil Damkar dari Pemkab Inhu dan 1 unit mesin Robbin milik masyarakat.***(Ans).

 


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER