Kanal

Tim Fahmil Qur'an Meranti Tembus Final

PELITARIAU, Siak- Dalam Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Provinsi Riau ke-34 di Siak, Tim fahmil qur'an Kabupaten Kepulauan Meranti berhasil menembus final. Diharapkan Tim tersebut menang, minimal bisa mempertahankan gelar juara dua sebagaimana MTQ Provinsi Riau di Tembilahan tahun lalu.

Dalam pertandingan cabang fahmil qur'an yang mengambil bentuk cerdas cermat, Senin (15/11), di Islamic Centre, tim Meranti digawangi Anggun Fahrurrozi, Isma Fitrianingsih dan Ririn Efrianti berhasil menjawab pertanyaan-pertanyaan hakim dengan baik.

Mereka pun dinyatakan lolos ke final. Mereka berhasil mengalahkan wakil dari tiga kabupaten lainnya termasuk wakil dari Kabupaten Bengkalis.

"Tim kita tampil dengan percaya diri dan alhamdulillah bisa menjawab pertanyaan hakim dengan baik. Target kita paling tidak mereka bisa mempertahankan gelar juara dua sebagaimana MTQ di Tembilahan tahun lalu," ungkap Dani, official tim fahmil qur'an dari LPTQ Kepulauan Meranti.

Di final nantinya, Tim Meranti tersebut masih menunggu hasil dari tim lain, untuk menjadi lawan di putaran final. Walaupun demikian, namun Dani menegaskan bahwa tim fahmil Meranti terus mengasah kemampuan agar bisa tampil lebih baik lagi pada final nanti.

"Anak-anak terus kita latih dan dijaga kesehatannya agar bisa tampil segar dan prima pada final. Insyaallah kita bisa mendapatkan hasil terbaik pada cabang ini," tegas dia.***wr


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER