Kanal

Jembatan Menuju Kantor UPTD Pelalawan Desa Sering, Perlu Di Perhatikan

PELITARIAU, Pelalawan- Kondisi jembatan untuk mamasuki kantor UPTD Pertanian yang terletak di desa Sering Kecamatan Pelalawan Kabupaten Pelalawan Riau, sangat memprihatinkan. 
 
Dimana jembatan untuk menuju kantor  UPTD Pertanian di Desa Sering tersebut, hanya dibuat dari tiang kayu dan berlantaikan menggunakan bahan seadanya.
 
Pantauan pelitariau.com dilapangan Rabu ( 21/10/2015 ) tiang dan lantai jembatan menuju kantor UPTD sangatlah tidak layak. 
 
" Jagankan untuk dilewati sepeda motor, orang saja kalau ingin lewat dijembatan tersebut haruslah ekstra hati-hati,".
 
Saat di hubungi melalui telepon selulernya, mengenai jembatan yang tidak layak menuju kantor UPTD Pertanian, Kepala UPTD Pertanian Desa Sering Kecamatan Pelalawan Hikmat Tambrin AMd tidak mengangkat telepon selulernya.
 
Apabila kondisi jembatan ini dibiarkan begitu  saja, lama kelamaan tidak akan bisa dilewati lagi. Maka dari itu, diharapkan kepada dinas terkait agar lebih memperhatikan kondisi jembatan untuk masuk kedalam kantor UPTD Pertanian di desa sering tentunya.
 
" Dan bagi pemerintah kab.pelalawan supaya mengalokasikan sedikt anggaran untuk perbaikan jembatan menuju kekantor UPTD Pertanian ini,".
 
Sebelum kerusakan jembatan semakin parah, dan tidak layak dilewati lagi. Diharapkan kepada dinas terkait secepatnya  mengambil tindakan.
 
Karena, jembatan tersebut adalah merupakan infrastruktur penting bagi pegawai kantor UPTD Pertanian dan untuk masuarakat yang hendak mengunjungi kantor UPTD Pertanian Desa Sering tentunya.***

Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER