Kanal

Sempenan Hut Rohil Plt Sekda Lepas Peserta Gerak Jalan Santai

PELITARIAU, Bagansiapiapi-- Sempena Hut Rohil yang ke-16, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir ( Rohil ) menyelengarakan kegiatan gerak jalan santai. Dengan melibatkan seluruh SKPD, Siswa dan masyarakat umum lainnya yang memperebutkan hadiah serta  Door frize.

Acara gerak jalan santai tersebut di laksanakan di depan halaman kantor Bupati Rohil. Di lepas secara resmi oleh Plt Sekdakab Rohil Drs H Surya Arfan MS,i, Sabtu (3/10) di Bagansiapiapi.

Dalam acara gerak jalan santai itu Plt Sekdakab Rohil di dampingi ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan, Asisten I,II,III dan IV, Kepala Cabang Bank Riau Kepri, Damramel 0303 Bengkalis Edy, Polsek Bangko Kompol Nurhadi SH SIK, serta SKPD yang berada di lingkungan Pemkab Rohil.

Plt Sekda Drs Surya Arfan mengatakan, Hari ini kita melakukan rangkaian kegiatan, dalam rangka sempena hari jadi Rohil ke-16. Gerak jalan santai kita melibatkan seluruh SKPD, Polri,TNi, Sekolah dan masyarakat umum, untuk menjalin kebersamaan kita bahwa, hasil kerja sama kita bersama.

Surya berharap, seluruh peserta dapat memanfaatkannya sebagai wahana untuk mencurahkan kebahagiaan dan ketulusan dalam membangun kebersamaan, baik sebagai warga masyarakat maupun bagian dari Bangsa Indonesia, serta melalui kegiatan ini kian tertanam rasa cinta dan rasa memiliki Rohil.

Menurut Sekda, keberadaan Kabupaten Rohil saat ini, memiliki daya tarik di tengah dinamika pembangunan regional, nasional dan global yang terus berkembang. Sekda mengharapkan agar pembangunan yang saat ini sudah menunjukkan kemajuan, manfaatnya tidak dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat karena SDM kita kalah bersaing.

Sementara itu panitia acara gerak jalan santai Hut Rohil ke-16, Zulkarnain Nur mengatakan,  gerak jalan santai dalam rangka sempena Hut Rohil ke-16, panitia acara telah menyiapkan hadiah berupa, 2 unit Sepeda Motor,10 unit Hp, 1 unit Mesin Cuci, 2 unit Televisi,15 sepeda mini, 10 setrika, 10 Dispenser, 10 Mejicom, 5 kompor gas dan ratusan payung.

“ Alhamdulilah acara gerak jalan santai, dalam rangka sempena hari ajdi Rohil ke-16 berjalan dengan sukses dan lancar. Mudah-mudahan kegiatan yang diselengarakan pemkab lain juga kita harapkan berjalan lancar juga,” kata Kadis Dispora.  (jar)
 
 


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER