Kanal

Sambut Idul Fitri, Remaja Masjid Teratak Rendah Gelar Lomba Pawai Takbir Keliling

PELITARIAU,Kuansing-Dalam menyemarakkan  malam Idul Fitri 1443 H Remaja Mesjid Teratak Rendah, Kecamatan Logas Tanah Darat (LTD), Kabupaten Kuantan Sengingi (Kuansing) mengadakan lomba takbir keliling, Minggu (01/05/2022).

Panitia dan peserta lomba pawai takbir, harus mematuhi protokoler kesehatan (Prokes)Covid 19. Ketua panitia pelaksana,Yogi Marwandes mengatakan, takbir keliling merupakan agenda tahunan menjelang hari raya Idul Fitri. Peserta takbir dari kampung ke kampung, sembari mengagungkan kekuasaan Allah SWT.

"Acara ini setiap tahun kami adakan. Meramaikan malam takbiran dengan acara positif," kata Yogi.

Dijelaskannya, demi menambah ilmu dan pahala di bulan ramadhan, Remaja Masjid Desa Teratak Rendah mengadakan lomba anak-anak tingkat Paud, dan SD kelas  tingkat SMP. Kategori perlombaan ini meliputi lomba membaca Al-Qur'an, hafalan ayat pendek, sholat. 

"Dengan adanya kegiatan seperti ini dapat membuat anak-anak dan warga desa Teratak Rendah lebih bersemangat,"ujar Yogi.
 
Kades Teratak Rendah, Nasripan mengatakan pelaksanaan pawai takbir ini sudah merupakan tradisi bagi umat Islam. Adapun tujuan pawai takbir ini, di samping untuk menyambut dan menyemarakkan hari raya Idul Fitri, juga sebagai syiar agama Islam.

"Alhamdulilah, pada malam ini kita dapat bersama-sama melaksanakan pawai takbir, dalam menyambut hari raya Idul Fitri," ujar Nasripan.

Lanjut Nasripan, setelah sebulan melaksanakan ibadah puasa, umat Muslim menyambut Hari kemenangan, Hari Raya Idul Fitri. Dia berharap puasa yang telah dijalankan umat muslim dapat menjadi ajang untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan takbir keliling yang oleh taja remaja Masjid berjalan dengan tertib dan lancar. Sepanjang rute yang dilalui peserta terlihat sangat semarak dan meriah," ungkap Nasripan.

Informasi yang berhasil dihimpun wartawan dilapangan untuk pemenang juara 1 lomba Tadarus Al-Qur'an di menangkan oleh Nora, juara ke 2, Laudia dan juara ke 3, Afsa

Untuk Juara 1 lomba hafalan ayat pendek tingkat PUAD dimenangkan oleh Arzel, Juara ke 2, Zena dan untuk juara 3, Arka. 

Juara 1 lomba hafalan ayat pendek tingkat SD kelas 1 sampai kelas 3 diraih oleh Weldi, untuk juara ke 2, Dian
dan untuk juara 3, Rahel. 

Sedangkan juara 1 lomba hafalan ayat pendek tingkat SD kelas 4 sampai 6, dimenangkan oleh Laudia, juara ke 2, Selvi dan juara ke 3, Adel. 

Untuk juara 1 lomba gema takbir dimenangkan oleh Rian, juara ke 2, Fiki dan juara ke 3, Dodi. 

Pada juara 1 lomba shalat dimenangkan oleh Afsa, juara ke 2, Nora, juara 3, Eca dan juara ke 4, Yelpi. 

Penyerahan hadiah kepada masing-masing juara dilakukan oleh Kades, Nasripan ketua BPD, Bambang Irawan, Sekdes, Doni Apriansyah, dan perwakilan dewan juri. **


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER