Kanal

257 Pejabat di Lingkungan Pemkab Inhu Dilantik

PELITARIAU, Rengat- Sebanyak 257 pejabat eselon II, III, IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Pemkab-Inhu) serta pejabat fungsional yang terdiri dari Kepala sekolah dan Pengawas sekolah diambil sumpahnya untuk jabatan baru.

Pelantikan dilaksanakan Kamis (29/1) di Gedung Dewan Kesenian Indragiri (DKI) Rengat, dalam kesempatan tersebut Asisten Administrasi Umum H Agus Rianto SH secara resmi melantik dan mengambil sumpah 257 pejabat tersebut

Dalam kesempatan tersebut hadir juga Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Inhu Drs Junaedi Rachmad Msi, Kepala Dinas Pertanian M Sadar MH serta sejumlah pejabat lainnya di lingkungan Pemda Kab Inhu.

Bupati Inhu H Yopi Arianto SE dalam sambutannya yang disampaikan oleh Asisten Administrasi Umum H Agus Rianto SH menjelaskan, bahwa pada prinsipnya pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan eselon II,III,IV serta Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah berdasarkan Peraturan daerah (Perda) Nomor 7 tahun 2014 dan Perda Nomor 18 tahun 2014.

"Pemkab Inhu terus melakukan berbagai inovasi dan kreasi yang baru, guna untuk diimplementasikan kedalam bentuk kegiatan program pembangunan serta pelayanan kepada masyarakat secara menyeluruh diberbagai sektor,"kata Agus.

Pemkab Inhu katanya, mengharapkan melalui pelantikan pejabat eselon ini, berbagai tugas-tugas pemerintahan dibidang pembangunan, pendidikan kesehatan kemasyarakatan dan tugas lainnya yang diamanahkan Pemkab Inhu kepada pejabat bersangkutan dapat berjalan lebih baik.***

Penulis: Muhammad Anshori


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER