Kanal

Aswimar Meminta Pemerintah Daerah Perhatikan Pondok Pesantren

PELITARIAU,Kuansing-Ketua Fraksi PKB DPRD Kuansing, Aswimar,SE.ME meminta pemerintah daerah Kabupaten Kuansing untuk mmperhatikan keberlangsungan  proses kegitan belajar mengajar di pondok pesantren yang ada di Kuansing, dalam masa diberlakukannya new normal Minggu, ( 7/6/2020 ).

Aswimar mencermati arah kebijakan pemerintah dalam penerapan konsep new normal/pola hidup baru untuk menyelamatkan pemulihan ekonomi masyarakat dalam masa pandemi covid-19,

Anggota DPRD Kuansing ini melihat bahwa kehidupan di pondok pesantren terutama yang ada di Kuansing, di dalamnya ada ratusan para santri dari dalam dan luar daerah Kuansing serta para pengajar, ini perlu mendapatkan perhatian khusus pemerintah daerah, terkait new normal diberlakukan, agar kegitan proses belajar mengajar kembali dimulai dgn tetap menjalankan protokol kesehatan covid-19 papar Aswimar.

Untuk itu pesantren harus disediakan tenaga kesehatan serta alat medis, kemudian persediaan sarana MCK yang harus memenuhi standar ptotokol covid-19, westafel portable dan penyemprotan disinfektan, APD, alat rapid test, hand sanitizer serta kebutuhan masker, kalau semua sarana dan prasarana ini di sediakan pesantren uangnya dari mana, belum lagi beban pemenuhan kebutuhan ketahanan pangan dan ekonomi yang harus disiapkan pesantren untuk para santri paska kembalinya para santri ke kehidupan pesantren.

 Banyak hal yang dibutuhkan pesantren terkait persiapan new normal dan kegitan proses belajar mengajar kembali dimulai, menurut putra asli kelahiran Cerenti ini, yg juga Ketua Fraksi PKB DPRD Kuansing, pesantren harus menyediakan fasilitas  rapid test dan pemeriksaab swab massal untuk seluruh kiyai, ustads,dan santri sebagai penanda dimulainya kegitan proses belajar mengajar dipesantren.

Hal ini perlu perlu mendapatkan perhatian pemerintah daerah , sehingga pondok pesantren bisa memulai kehidupan baru/new normal dalam masa pandemi covid 19, dan bisa menjalankan aktivitas dalam pesantren sesuai protokol kesehatan covid 19, agar proses  belajar mengajar berjalan dengan baik,tutup Aswimar.**


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER