Kanal

Kades Di Pelalawan Diminta Memantau Kinerja Bidan Desa

PELITARIAU, Kerinci - Kadiskes Pelalawan dr. Endid R Pratiknyo meminta Kepala Desa (Kades)  di Kabupaten Pelalawan untuk memantau dan mengawasi kinerja Bidan Desa. Pasalnya, dirinya amat menyayangkan jika ada laporan Bidan Desa yang tidak disiplin waktu dalam menjalankan tugas.


"Laporan Bidan Desa itu kepada Kades. Izin, alpa atau sakit harus sepengetahuan dari Kades. Kepala Puskesmas akan menerima laporan dari Kades. Kalau laporannya tidak baik Puskesmas akan menyurati Diskes Pelalawan Selanjutnya Diskes akan memberikan teguran atau menetapkan sanksi yang akan diberlakukan," terang Kadiskes Pelalawan Dr. Endid R Pratiknyo pada media ini, Senin (15/12).

Endid mengatakan bahwa pihaknya meminta Kades untuk tegas soal disiplin Bidan-Bidan Desa. Pasalnya, keberadaan Bidan Desa terkait erat dengan pelayanan kesehatan masyarakat. "Kades jangan terlalu mempermudah seluruh urusan Bidan Desa. Ini akan berpengaruh kepada pelayanan kesehatan masyarakat. Kalau Bidan minta izin dengan alasan yang tidak logis buat apa diberi izin. Perketat disiplin sehinggan Bidan tidak macam-macam," tandasnya.

Menurutnya, pihaknya telah memulangkan beberapa Bidan PTT dari Provinsi akibat tidak disiplin dalam bekerja. Contohnya saja sering tidak masuk kerja dan keluar sebelum jam Dinas selesai dan pelanggaran disiplin lainnya.

 

 "Kalau dia PTT Daerah, kita tidak akan perpanjang honornya dan tidak direkomendasikan lagi PTT nya. Kalau sudah pegawai, berlaku peraturan PNS bagi mereka seperti pengurangan gaji atau lainnya," papar Endid.

Ditambahkannya, dirinya berharap agar Bidan-Bidan Desa itu bisa menetap di tempat tugasnya.

 

 "Kita punya kebijakan dan penilaian Sendiri. Memang tidak ada pemaksaaan, namun akan lebih bagus jika menetap ditempat tugasnya. Intinya kalau disiplin tidak dilanggar dan menjalankan tugas sesuai aturan dan protap yang berlaku tidak akan jadi masalah. Pelayanan Kesehatan harus betul-betul maksimal Karena program Kesehatan adalah kebutuhan khalayak masyarakat ramai," tutupnya. (kor. htl)

 

Editorial: rio ahmad


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER