Kanal

Tidak Benar Nenek Raima Tak Dapat Bantuan Dari Pemerintah, Ini Kata Camat Sungai Lala

PELITARIAU, Inhu - Camat Sungai Lala Kab Inhu kepada pelitariau.com, Senin (11/5/2020) melalui Washaap Elpahri Adha SSos MH membantah tidak benar ada pemberitaan yang mengatakan bahwa Nenek Raima umur 70 tahun warga Desa Pasir Bongkal itu tidak punya anak dan tinggal bersama cucunya tidak pernah menerima bantuan sosial lainnya dari Pemerintah.

Jelas Camat mengenai rumah, rumah itu dulunya posisinya di bawah, lalu itu di gotong royongkan swadaya masyarakat di pindah keatas. Artinya masyarakat perduli, karena waktu itu belum ada program Rumah Layak Huni (RLH).

"Setelah program RLH turun, berhubung rumah nenek Raima itu baru di bangun maka dia tidak dapat RLH," papar Camat.

Kemudian masalah bantuan, nenek Raima perna menerima bantuan, dulu dia terima Beras Miskin (Raskin), terus masalah bantuan seperti PKH, BLT Dana Desa, BPTN, BLT dari Kemensos, BLT APBD, Sembako APBN maupun Sembako APBD. Nenek Raima sudah menerima bantuan uang 600 ribu dari bulan April yang akan diterima sampai tiga bulan.

Dan hari minggu kemarin sudah ditribusikan BLT Kemensos , dalam pendistribusian BLT Kemensos langsung saya dampingi hingga sore, dan sore itu disalurkan sebanyak 332 KPN.

Pada hari minggu itu bantuan BLT Kemensos sudah disalurkan ke Desa Pasir Bongkal, Pasir Batu Mandi, Kelawat dan Kuala Lala itu semalam sudah di tribusikan dan menyusul hari selasa besok lagi untuk beberapa desa.

Saya selaku camat bersukur dengan adanya pemberitaan ini, semoga bantuan untuk nenek Raima bisa mengalir terus.

"Diujung komentar Pemerintah Kecamatan saat ini sedang berusaha untuk segera selesai tersalurkan segala bantu -bantuan sebelum hari raya Idul Fitri,"pungkas Camat Sei Lala.**(prc3)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER