Kanal

Babinsa 04/PP Koptu Bambang HW Kunjungi Kegiatan Sunat Massal Desa Sei Lala

PELITARIAU, Inhu - Keberadaan Babinsa yang selalu berada di tengah-tengah masyarakat  sebagai ajang untuk memperkokoh tali silaturahmi, rasa persatuan dan kesatuan serta mewujudkan kemanunggalan TNI bersama Rakyat sangat dirasakan oleh warga Desa Perk Sei Lala.

Suasana ini terlihat saat Babinsa Desa Perk Sei Lala Koptu Bambang HW bersama warga menghadiri sunatan massal di rumah Karmin, Calon Kades Perk Sei Lala Kec Sei Lala Kab Inhu.

Koptu Bambang mengatakan Kami sangat mengapresiasi dengan kegiatan khitanan massal, pasalnya kegiatan ini mendapat respon positif dari warga setempat. 

“Masyarakat mengaku sangat senang dengan adanya kegiatan khitanan massal ini yang diprakarsai oleh Karmin, karena meringankan beban mereka untuk melakukan khitan terhadap anak-anak mereka,”ungkapnya.**(prc3)


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER