Kanal

Satpol PP Tertibkan Objek Wisata Danau Raja, Pelaku Pungli Dalam Pemantauan

PELITARIAU, Inhu - Pemerintah Kabupaten Indragiri hulu (Inhu) Riau, melihatkan komitmennya dalam merawat, menjaga dan menciptakan rasa aman di lokasi objek wisata danau raja Rengat. Agar objek wisata danau raja tetap terlihat indah, Personil Satpol PP Inhu melakukan penertiban pedagang dan memantau pelaku pungli di objek wisata tersebut.

Kasatpol PP Kabupaten Inhu, H Boby Rachmat SSTP MSi kepada wartawan Jumat (18/10/2019) mengatakan, penertiban pedagang di lokasi objek wisata Danau raja Rengat, dilakukan berdasarkan instruksi Sekda Inhu Hendrizal, Satpol PP dalam melakukan penertiban juga melibatkan Dinas LH dan Dispora.

"Penertiban dilaksanakan sesuai perintah Sekda, hal itu untuk menciptakan ketertiban dan keindahan lokasi wisata danau raja," kata Boby.

Berkaitan dengan isu peremanisme dan pungli di lokasi objek wisata danau raja, Satpol PP juga melibatkan instansi terkait dan tokoh masyarakat setempat dalam melakukan pemantauan. "Kita juga melakukan pemantauan terhadap pelaku pungli di lokasi objek wisata danau raja," ujar Boby.

Selain itu bersama Dinas LH dan Dispora untuk mendukung penilaian Adipura tahun 2019, penertiban pedagang dan pemantauan peremanisme juga terus dilakukan, "Kita juga mendukung mensukseskan event Gowes Nusantara yang dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober nanti di kawasan Danau Raja Rengat," jelasnya. **Prc


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER