Kanal

Digagas Karang Taruna, Pacu Sampan Mini Sengkilo Berlangsung Hingga 22 September

PELITARIAU, Inhu - Pembukaan pacu sampan mini Karang Taruna Desa Pulau Sengkilo, Kecamatan Kelayang berlangsung meriah, kelompok marching band SDN 007  Pulau Sengkilo tampil memeriahkan pembukaan pacu jalur mini Kamis (19/9/2019) kemarin di tepian Sungai Domo Pulau Sengkilo.

Selain atlit desa pulau sengkilo yang bertanding, persta pacu jalur mini di ikuti atlit dayung dari Kabupaten tetangga, dari  Inuman Kuansing sampai ke lubuk Sitarak inhu dengan jumlah peserta mencapai 60 kelompok dayung dan di buka secara resmi, Camat Kelayang Mas’ud.

"Semoga acara pacu sampan mini ini bisa di jadikan kegiatan rutin, Selian kegiatan pacu sampan mini adalah olahraga, kegiatan ini bisa dijadikan ajang pencarian bakat atlit dayung," kata Camat Mas’ud.

Pacu jalur mini, merupakan salah satu bentuk olah raga dan sekaligus penerapan cerminan masyarakat melayu dalam menjalin kebersamaan, sifat membangun negri dengan cara bergotong royong.

Dari olahraga dayung, terlihat sifat kerjasama yang merupakan salah satu ciri khas masyarakat melayu Kabupaten Inhu. perfektif ini ditarik dari semboyan kabupaten Inhu "Dayung Serempak Untung Sentak".

"Pertandingan sampan mini ini, bisa dijadikan pencarian atlit dayung sampan terbaik dari Kecamatan Kelayang," kata Camat Mas'ud dalam memberikan motifasi.

Kepala desa Pulau Sengkilo, Jon Hefni mengucapkan terimasih atas kerja keras dan semangat Karang Taruna Desa Sengkilo yang sudah berhasil menyelenggarakan kegiatan pacu sampan mini di Desa Sengkilo.

"Kegiatan pacu sampan mini ini, bersumber dari ide dan kreativitas Karang Taruna, suksesnya acara ini bentuk dari semangat pemuda pemudi desa sengkilo turut serta membangun negri dengan membuat sebuah acara hiburan masyarakat yang bernilai olahraga," ujar Kades Jon Hefni.

Ketua pelaksana pacu jalur mini, Muhardi Apri yang juga ketua karang taruna Desa Sengkilo menyampaikan, suksesnya pembukaan pacu jalur mini desa Sengkilo tidak lepas dari dukungan semua pihak, baik Camat Kelayang maupun Kepala desa Sengkilo.

"Dengan adanya kerjasama yang baik antara karang taruna dan lapisan masyarakat Desa Pulau Sengkilo, kita berhasil melaksanakan pacu jalur mini perdana oleh Karang Taruna Sengkilo," katanya. **Sulvina


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER