Kanal

PWI Inhu Serahkan Hadiah Lomba Karya Tulis di SMPN 2 LBJ

PELITARIAU, Inhu - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) serahkan hadiah lomba karya tulis PWI Inhu 2019.  Dengan tema Delapan Tahun Kepemimpinan Bupati Inhu, H Yopi Arianto, SE dan Indahnya Pariwisata Inhu, kepada pemenang di SMPN 2 Lubuk Batu Jaya (LBJ), SP 6, Desa Air Putih, Sabtu (22/06/2019).

Dalam kesempatan itu, Ketua PWI Inhu Efril Reza yang di wakili oleh Bidang Pendidikan Ramdana Yudha mengatakan, untuk penyerahan hadiah lomba karya tulis yang dilaksanakan oleh PWI, langsung di sambut oleh kepala sekolah SMPN 2 LBJ.

Dikatakan Ramdana, SMPN 2 LBJ mendapat juara dua untuk tingkat SLTP, diraih oleh Grace Cie Agustina Manulang dan juara dua untuk tingkat umum diraih oleh Ana Imroatul Husna S Pd, guru di SMPN 2 LBJ. 

"Kalau PWI Inhu berkomitmen menyelenggarakan latihan menulis artikel dan karya jurnalistik di tingkat sekolah, dan kami juga akan membuat safari jurnalistik di sekolahan SMP dan SMA di Inhu," ujar Ramdana.

Sementara itu kepala sekolah SMPN 2 LBJ, Agung Wibawanto SE MSi, mengucapkan ribuan terima kasih sudah bersedia datang ke SMPN 2 LBJ untuk menghantarkan hadiah lomba karya tulis PWI Inhu 2019.

Dijelaskannya, untuk SMPN 2 LBJ meraih juara dua untuk tingkat SLTP dan juara dua untuk tingkat umum, dalam mengikuti lomba karya tulis PWI Inhu 2019. 

"Ini pertama kali SMPN 2 LBJ  mengikuti lomba karya tulis yang dilaksanakan oleh PWI Inhu dengan adanya lomba seperti ini, saya berharap kepada PWI Inhu untuk kedepannya lebih ditingkatkan dan diperluas lagi," tutup kepala sekolah SMPN 2 LBJ. **Rio Rambu Inarki


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER