Kanal

Koramil 04/PP Ajarkan PBB Kepada Satpol PP Kec LBJ

PELITARIAU, Inhu - Pada hari ini senin tanggal 13 Mei 2019 Kegiatan Koramil 04/Pasir Penyu Babinsa Serda Ervan Gani melatih materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol - PP) di Halaman Kantor Camat Lubuk Batu Jaya Kab Inhu.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Anggota Satpol PP yang ditugaskan untuk mengamankan wilayah di Kec Lubuk Batu Jaya sudah rutin dilaksanakan pada setiap hari Senin sehabis apel bersama.

Selanjutnya Kepala Seksi Ketertiban dan Keamanan (Kasi Trantib) Kec Lubuk Batu Jaya (LBJ) Suyono SE menambahkan kami sangat berterima kasih dengan kehadiran Babinsa yang mau memberikan materi ini kepada anggota kami Satpol PP.

"Dengan diberikan kegiatan seperti ini setelah apel senin diharapkan kedepannya dapat membina disiplin dalam pelaksanaan tugas sehari-hari sebagai aparat yang menjalankan aturan Peraturan Daerah (Perda) di daerah, ini" ujar Suyono SE, Kasi Trantib LBJ.**


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER