Kanal

Sertu M Amin Bermain Sepak Takraw Dengan Pemuda Desa Kompe Berangin

PELITARIAU, Kuansing - Olahraga merupakan salah satu kegiatan mengembirakan terlihat Sertu M Amin anggota Koramil 06/Cerenti Dim 0302/Inhu asik dalam bermain Sepak Takraw bersama Pemuda di Desa Kompe Berangin, Kecematan Cerenti, Kabupaten Kuansing, Sabtu (13/4/2018).

Kegiatan yang dilakukan oleh seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) adalah merupakan salah satu bentuk kebersamaan antara anggota Teretorial  TNI terhadap masyarakat yang ada diwilayah Binaannya.

Pada kesempatan Itu, Sertu M Amin menyampaikan, olahraga sangatlah perlu bagi kesehatan tubuh dan pembinaan mental serta menciptakan rasa tanggung jawab terhadap pribadi masing-masing.

Selain itu juga, olahraga bersama ini adalah merupakan salah satu pola untuk menjaga kesehatan dan kesegaran jasmani Babinsa Koramil 06/Cerenti bersama masyarakat. 

Melalui kegiatan ini, diharapkan agar dapat menciptakan jalinan rasa kekeluargaan dan persaudaraan di antara Babinsa Koramil 06/Cerenti, dan masyarakat di desa binaannya. Sehingga dapat menciptakan suasana dan lingkungan kerja yang harmonis serta, meningkatkan semangat antara anggota Koramil dan masyarakat khususnya di desa Kompe Barangin. 

Apalagi sepak takraw ini membutuhkan suatu kekompakan bermain sedangkan bolanya terbuat dari rotan atau sekarang, sudah dibuat dari Fiber sehingga segala sesuatu halnya tidak memerlukan biaya yang banyak makanya sangat banyak diminati oleh masyarakat. **Levis


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER