Kanal

Sebanyak 110 Orang Pejabat Baru Dilingkungan Pemda Kuansing Dilantik

PELITARIAU, Kuansing - Sebanyak 110 orang ASN dilingkungan Pemda Kuansing dilantik oleh Bupati Kuansing, Drs H Mursini Msi, Kamis (13/9/2018) bertempat di Pondopo Rumah Dinas Bupati Sei Jering Teluk Kuantan.

Aparatul Sipil Negara (ASN) yang di ambil sumpah jabatan itu mulai dari Pejabat Pimpinan Pratama, Pejabat Pengawas, dan Pejabat Auditor, Insperktorat dilingkungan Kuansing.

Pada kesempatan tersebut Bupati Kuansing menyampaikan pengambilan sumpah dan pelantikan merupakan rangkaian proses panjang yang mengacu pada peraturan perundang undang No.5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, pelaksanaan uji kopemtensi ini bahwa jabatan pimpinan Tinggi Pratama hanya dapat diduduki selama lima tahun dan dapat di perpanjang berdasarkan penilaian Kinerja.

"Kepada pejabat yang baru di lantik, saya mengucapkan salamat bekerja, jabatan merupakan amanah yang harus diemban dengan baik, yang akan dipertanggung jawaban kepada Tuhan Yang Maha Esa," ujar Bupati.

Lanjut Bupati, mari tingkatkan kinerja, melayani masyarakat dengan sepenuh hati, meningkatkan kedisplinan, dan menjaga nama baik PNS, sehingga dapat dihormati oleh masyarakat.

Pada kesempatan yang baik ini ucap Bupati Mursini, perkenalkan saya mengajak kita semua untuk meningkatkan rasa kebersamaan, rasa persaudaraan untuk ini kami selaku pemerintah sangat mengharapkan dukungan, dan partisipasi kita semua dalam menciptakan Kabupaten yang unggul sejahtera hormonis agamis, sesuai visi dan misi pasangan Mursini Halim.**Levis


Ikuti Terus Pelitariau.com

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER